Minggu, 25 September 2011

roti-gandum    FAKTA ROTI GANDUM
      

         Roti gandum memang sangat baik di konsumsi, selain mengandung banyak vitamin dan zat-zat penting bagi tubuh roti ini juga memiliki energi yang cukup besar sebagai asupan makan sehat bagi tubuh. Yang terkenal yakni roti gandum Eropa, roti yang satu ini tentunya sudah tidak asing lagi” roti baguette” roti ini sering dikonsumsi oleh masyarakat Eropa. Faktanya roti ini ternyata lebih sehat dan mengenyangkan dibanding dengan roti yang biasanya kita konsumnsi dengan menggunakan mentega.
          Roti gandum Eropa ini padahal dibuat hanya berbahan dasar tepung terigu dan juga air. Tanpa menggunakan mentega dan gula. Kandungan seratnya lebih banyak dibandingkan dengan roti di indonesia cukup gurih. Rasanya mungin dibilang agak hambar, karena orang-orang sana menjadikan roti gandum ini sebagai makanan pokok, Cara makannya pun ditemani dengan lauk lainya seperti sup, dan juga daging.
gandum
Berikut adalah manfaaat dari roti gandum:
·         Di dalam roti gandum ini terdapat fiber yang berkhasiat mencegah sembelit, wasir, dan penyakit usus lainnya.
·         Mencegah penyakit kanker, terutama kanker usus dan payudara.
·         Fiber juga membantu menurunkan kolesterol LDL (kolesterol jahat),  serta befungsi menurunkan resiko penyakit jantung.
·         Mengatasi diabetes, Kandungan fiber juga akan membantu tubuh anda agar tetap langsing karena hampir tidak mengandung kalori sama sekali, kandungan gandum juga membuta kita merasa cepat kenyang.
·         Roti gandum juga memiliki serat yang banyak, sehinga lebih mudah dicerna oleh pencernaan tubuh.
           Berminat mencoba roti gandum ala Eropa ini, nah untuk pembuatannya pu terbilang cukup mudah dan tidak menyita banyak waktu, karena dibuat dengan bahan-bahan yang tidak ribet. Kalau diajak pergi ke eropa kita jangan kaget melihat masyarakatnya begitu terbiasa menikmati satu buah roti gandumg panjang, dibanding dengan satu piring nasi. Karena mereka faham bahwa roti gandum dinilai lebih sehat untuk tubuh.
http://sayhitohenny.blogdetik.com/2011/09/22/sehatnya-roti-gandum/?l991101blog

Tidak ada komentar:

Posting Komentar